Upacara Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 di Halaman Kantor Kecamatan Purwodadi

By ADMIN 29 Des 2023, 23:10:03 WIB Rangkuman Berita

Berita Terkait

Berita Populer

Upacara Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 di Halaman Kantor Kecamatan Purwodadi

Selasa, 13 Desember 2023. Bertempat di halaman Kantor Kecamatan Purwodadi dilaksanakan Upacara Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 yang diikuti oleh semua ASN; serta unsur teknis terkait lainnya di Kecamatan Purwodadi. Bertindak selaku Inspektur Upacara, Sekretaris Kecamatan Purwodadi Muhammad Yuniarto, S. TP, MAP
       Dengan mengusung tema “Kobarkan Bela Negara Untuk Indonesia Maju”, Inspektur Upacara dalam amanatnya menekankan bahwa Hari Bela Negara bukan hanya berkaitan dengan aspek militer, melainkan juga melibatkan seluruh lapisan masyarakat yang salah satunya adalah ASN. Semangat Bela Negara harus tercermin dalam tindakan sehari-hari, yang didasari oleh cinta kepada bangsa, negara, Pancasila, dan NKRI. Peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 ini diharapkan menjadi momentum untuk bersatu dan berkontribusi positif demi kemajuan Indonesia



Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment