Safari Perpustakaan Gema Literasi di Desa BLENDUNG
Safari Perpustakaan Gema Literasi di Desa BLENDUNG

By administrator 17 Des 2024, 09:45:32 WIB Rangkuman Berita

Berita Terkait

Berita Populer

Safari Perpustakaan Gema Literasi  di Desa BLENDUNG

Keterangan Gambar : Pembukaan Safari Perpustakaan Gema Literasi di Desa BLENDUNG


Berdasarkan Program Kerja dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Purworejo Tahun 2024  bahwa kegiatan Safari sebelumnya telah merambah ke Kecamatan Butuh, Purworejo, Kaligesing dan Bener dan lain-lain.

Untuk Kecamatan Purwodadi diadakan Safari Perpustakaan Gema Literasi pada Hari Senin, 18 November 2024 dimulai pukul 08.00 wib sampai dengan selesai. Dihadiri oleh Perwakilan Pengurus PKK, Dharmawanita, Guru Pendamping, siswa – siswa SD di 5 (lima) Desa di wilayah sekitar Desa Blendung sejumlah 100 orang.

Ada sejumlah kegiatan yang diikuti oleh Para siswa seperti Lomba Mewarnai, Kegiatan Membaca Buku dari Mobil Keliling Perpusda Kutoarjo dan sejumlah kegiatan menarik lainnya. Bertujuan untuk meningkatkan Kreativitas, Kecerdasan dan Adanya Kegemaran/hobi untuk membaca bagi para siswa yang merupakan generasi  penerus bangsa.

Camat Purwodadi beserta Ibu Camat Purwodadi Susi Hariyati Sumarjana menghadiri dan ikut membuka Acara Safari Perpustakaan Gema Literasi di Gedung Serbaguna Desa Blendung.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment