Dialog Interaktif FKUB Kabupaten Purworejo Bersama PKUB Kecamatan Purwodadi, Camat Purwodadi memberi Sambutan
Dialog Interaktif FKUB Kabupaten Purworejo Bersama PKUB Kecamatan Purwodadi, Camat Purwodadi memberi Sambutan

By administrator 06 Agu 2025, 14:16:08 WIB Rangkuman Berita

Berita Terkait

Berita Populer

Dialog Interaktif FKUB Kabupaten Purworejo Bersama PKUB  Kecamatan Purwodadi, Camat Purwodadi memberi Sambutan

Keterangan Gambar : Dialog Interaktif FKUB Kabupaten Purworejo Bersama PKUB Kecamatan Purwodadi, Camat Purwodadi memberi Sambutan


(Purwodadi, 06/08/2025) Camat Purwodadi, Sumarjana,S.Sos hadir secara pribadi dalam kegiatan Dialog Interaktif FKUB Bersama PKUB Menjalin Toleransi Umat Beragama di Rumah Makan Pringsewu Purworejo yang berlokasi di Keduren. Turut hadir dalam acara Ketua FKUB Kabupaten Purworejo, Kepala Kesbangpol diwakilkan Kabid Kesbangpol, Kapolsek Purwodadi Iptu Damar SM, Danramil 014 Purwodadi Kapten Sutiono, Ketua PKUB Kecamatan Purwodadi Yogi Hapsoro, Kepala KUA Kecamatan Purwodadi, Pengurus PKUB Kecamatan Purwodadi, dan Perwakilan Tokoh Agama masing  masing desa  se-Kecamatan_Purwodadi.
Acara di awali dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya, Mars Purworejo, dan Mars FKUB. Dilanjutkan dengan sambutan dari Ketua FKUB Kabupaten Purworejo KH Khabib,S.PdI mengucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah menyempatkan waktu nya sehingga dapat menghadiri kegiatan pada hari ini. Tahun ini PKUB mempunyai program yang sangatlah spesial di karenakan setiap kecamatan harus di aksanakan dan untuk sementara ini baru 10 kecamatan yang sudah melaksanakan kegiatan ini. Harapannya setiap desa di bentuk seksi Kerukunan Beragama sehingga dapat menjaga atau menyelesaikan permasalahan beragama di wilayah masing-masing.
Dalam sambutannya Camat Purwodadi sangat mengapresiasi kegiatan Dialog Interaktif FKUB bersama PKUB, yang menjadi wadah bagi tokoh agama dan masyarakat untuk berdialog dan bekerja sama dalam menjaga kerukunan.   Kegiatan ini merupakan pertemuan lanjutan setelah terbentuknya PKUB Kecamatan Purwodadi beberapa waktu yang lalu di wilayah Kecamatan Purwodadi. Semua Lintas sektor dan Lintas agama serta pemuka agama beserta pengikutnya harus menjaga pentingnya toleransi, saling menghormati, dan menjaga kerukunan antar umat beragama. Para Perwakilan Tokoh Agama dapat menciptakan suasana yang aman dan kondusif bagi pelaksanaan ibadah dan kegiatan keagamaan, sehingga semua warga dapat menjalankan keyakinannya dengan tenang.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman dan kondusif.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment